Seorang Perempuan Menerobos Rumah Wawali, Salat Kemudian Berteriak
TEGAL - Seorang perempuan nekat menerobos rumah dinas Wakil Wali Kota Tegal M Jumadi, di Jalan RA Kartini Kelurahan Mangkukusuman Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal, Senin (5/4) siang.
Perempuan itu berinisial AR (44). Mengutip Radar Tegal, peristiwa bermula saat salah satu petugas melihat perempuan itu tiba-tiba memasuki areal rumdin wawali tanpa izin.
AR kemudian mencuci tangan, kemudian perempuan itu langsung masuk dan melakukan gerakan seperti orang salat. Setelah itu, AR berteriak-teriak tidak jelas.
Baca juga:
Liga Champions: Prediksi Real Madrid Vs Liverpool, Misi Balas Dendam
Viral Jeritan Petani Klangenan Cirebon: Pak Jokowi Harga Gabah Melorot
Oknum Perangkat Desa Playangan Gebang Dibekuk Polisi, Diduga Edarkan Obat Sediaan Farmasi tanpa Izin
Salah satu teriakan yang terdengar yakni menyebut taman makam pahlawan dan menyebut-nyebut Wakil Wali Kota Tegal. \"Makam Pahlawan Kalibata, Wakil Wali Kota Tegal Muhamad Jumadi,\" katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: